Meriah! Apel Hari Santri Naional Bersama 5.000 Santri di Lingkungan PPTA
Alkamalblitar.com- Yayasan Pondok Pesantren Al Kamal telah menyelenggaralan apel Hari Santri Nasional (HSN) 2023 di PPTA Bersama 5000 santri dari seluruh Lembaga Pendidikan di lingkungan PPTA pada Senin, 23 Oktober 2023. Acara ini diadakan untuk memperingati Hari Santri Nasional dengan bertemakan “Semangat Santri Untuk Jihad Intelektual Di Era Transformasi Digital”. Apel kali ini sedikit berbeda pada apel- apel  yang lainnya, karena pada apel ini terdapat pembacaan ikrar santri yang dipimpin oleh Aan Waris Salafi. Acara dilanjutkan dengan pembacaan resolusi jihad oleh KH. Aminudin Fahruda S. Ag. Pada apel tersebut pembina acara adalah  Dr.KH. Asmawi Mahfudz, M. Ag.
Kegiatan bertambah meriah dengan menyayikan lagu Ya Lal Wathon dan Mars Hari Santri Nasional yang dihiasi kibaran bendera merah putih dari 5000 santri. Para santri sangat antusias mengikuti acara HSN pada tahun ini. Apel pun ditutup dengan pembacaan doa oleh KH. Ahmad Hasanuddin, S.HI. Setelah apel selesai acara pun dilanjutkan dengan pembagian doorprize yang lebih menarik dari tahun kemarin karena pada tahun ini hadiah utama yang diperebutkan berupa sepeda listrik, sepeda gunung serta hadiah-hadiah lainnya.
Dalam pembagian hadiah tersebut terdapat beberapa tampilan dari lembaga pendidikan sekitar mulai dari band acoustic dan tak sedikit dari para siswa atau pun santri yang menyumbangkan suara emas mereka. “Acara ini sangat meriah dari tahun-tahun sebelumnya dan diharapakan hari santri kedepannya bisa lebih baik lagi” ujar Ustadz Ahsin selaku ketua Acara . Terlihat antusiasme para santri dalam menyambut dan memperingati Hari Santri Nasional yang digelar. Para santri berharap untuk acara peringatan Hari Santri Nasional tahun depan bisa lebih meriah dan bisa lebih baik dari tahun ini.(draawaa.red)