Berkaitan dengan pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), maka proses Daftar Ulang Penerimaan Santri Baru (PSB) Pondok Pesantren Terpadu Al Kamal Kunir Wonodadi Blitar tahun 2020/2021 menggunakan mekanisme (alur) sebagai berikut:
- Daftar ulang tetap dilaksanakan tanggal 15 – 30 Juni 2020 dengan system online.
- Panitia TIDAK MENERIMA Daftar Ulang secara manual di kantor sekretariat.
- Melakukan pembayaran daftar ulang ke nomor rekening dan bank yang tertera pada formulir pendaftaran (Bank BNI 899217443 An PONDOK PESANTREN TERPADU AL KAMAL).
- Calon wali santri WAJIB bergabung pada whatsapp group santri baru Pondok Pesantren Terpadu Al Kamal sesuai dengan kelas (link grup tertera diakhir pengumuman ini).
- Mengirimkan slip/ bukti pembayaran bank ke Whatsapp group, dengan menyebutkan Nama santri dan nomor pendaftaran mulai tanggal 15 – 30 Juni 2020 pada jam kerja.
- Berkas persyaratan lain, (formulir pendaftaran, surat pernyataan santri dan wali, fotocopy KK, Akta, KTP, Foto Wali, dll), diserahkan pada saat masuk ke PPTA.
- Pengumuman tanggal masuk akan dikonfirmasikan kepada wali santri melalui whatsapp group, website pesantren, dan media social pesantren.
- Jika ada yang perlu ditanyakan silahkan menghubungi panitia.
Link whatsapp group sesuai kelas:
SMP/ MTs & SMK/ MAN PUTRA Reguler dan MDK
[wpi_designer_button id=4600]
SMP/ MTs PUTRI Reguler
[wpi_designer_button id=4592]
SMK/MAN Putri Reguler
[wpi_designer_button id=4577]
SMK/MAN Putri MDK
[wpi_designer_button id=4585]