SEMARAKKAN PORSA 2018 HARI PERTAMA

Oleh : Nurun Naila Izati

Alkamalblitar.com- Ahad, 16 Desember 2018 Al Kamal kembali mengadakan pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Santri Al Kamal (PORSA) ke-22 sebagai acara tahunan dalam rangka mengisi hari libur semester I. Tepat pukul 07.30 WIB, apel pembukaan PORSA dilaksanakan di halaman Madrasah Aliyah Negeri 3 Blitar lokal timur dengan dibina oleh beliau Ustadz Mashar Alwi Asnawi Syahid selaku pencetus PORSA pertama kali. Dengan diterbangkannya balon yang menggandeng simbol PORSA menandakan PORSA telah resmi dibuka. PORSA 2018 dilaksanakan selama 7 hari yaitu mulai 16 Desember sampai 23 Desember 2018.

Kegiatan PORSA diisi dengan bermacam-macam perlomban antara lain Yel-yel, pidato, puisi, debat, dan lain-lain yang semuanya menggunakan bahasa resmi Al Kamal yaitu Bahasa Arab dan Inggris dan sebagian perlombaan menggunakan Bahasa Indonesia. Seperti yang telah terjadwal, pada Ahad, 16 Desember 2018 atau hari pertama PORSA perlombaan yang dilaksanakan adalah yel-yel, Muraqqi Azan dan Tarkhim (MAT), Insya’ 3 Bahasa atau mengarang 3 Bahasa, story telling dan taqdimul qishah dengan jadwal pelaksanaan sebagai berikut ;

Ahad, 16 Desember 2018 Bakti Sosial 05.30 – 06.30 Ling. PPTA
Pembukaan PORSA 07.30 – 08.30 MAN 3 Blitar Lokal Timur
Yel-Yel 08.30-11.30
Muroqi, Adzan dan Tarkhim (MAT) 13.30 – 16.00 Panggung
Insya’ 3 Bahasa 13.30 – 15.30 Aula HM
Story Telling & Taqdimul Qishoh 19.30 – 22.30 Panggung

Jadwal telah ditetapkan dan disesuaikan berdasarkan kesepakatan panitia.

Untuk perlombaan yang pertama yakni yel-yel yang dilaksanakan tepat setelah pembukaan PORSA. Pada tempat yang sama perlombaan yel-yel dilangsungkan. Pertama-tama  seluruh qobilah menampilkan yel-yel mereka masing masing secara berurutan. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan yel-yel panitia lengkap dengan gerakan yang telah ditentukan. Seusai lomba yel-yel seluruh peserta PORSA diperkenankan kembali ke firqah masing-masing dan melaksanakan ishoma.

Ishoma selesai, kemudian dilanjutkan dengan lomba Muroqi, Adzan dan Tarkhim (MAT) dan Insya’ 3 Bahasa yang dimulai dengan waktu yang sama. Seletah kedua perlombaan tersebut kegiatan kembali dijeda dengan Ishoma. Perlombaan selanjutnya dilaksanakan setelah Salat Isya’ berjamaah yaitu lomba Story Telling dan Taqdimul Qishah. Selesainya lomba lomba Story Telling dan Taqdimul Qishah menandakan telah usainya kegiatan PORSA pada hari pertama dan akan dilanjutkan pada hari kedua, Senin 17 Desember 2018. (Nai_red)

Tags :

Share This :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *